JAKARTA – Pengembang properti Vasanta Innopark menggandeng Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) mengembangkan proyek hunian dan kawasan komersial Vasanta Innopark di Hippindo City, sebuah proyek berkonsep Jepang di koridor timur Jakarta.
Fase pertama Vasanta Innopark dibangun di atas lahan seluas 12 hektare sebagai kawasan komersial meliputi mal, perkantoran, hotel, ruko, residential, serta teknologi dan educational park. Master plan Vasanta Innopark didesain langsung oleh Ong & Ong lengkap dengan 2 hektare Japanese Garden, Nihon Park, 1,5 km Japanese shopping street dan ITB Technopark.
Direktur Penjualan dan Pemasaran Vasanta Innopark, Ming Liang, menargetkan Vasanta lnnopark sukses menjadi ikon pariwisata Jepang asli pertama di Indonesia dan mampu menarik kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara ke Indonesia. “Optimisme tersebut karena lokasi Hippindo City sangat strategis yakni tepat di Semanggi Baru Koridor Timur dan dilalui lebih 650 ribu kendaraan setiap harinya,” ungkapnya di Jakarta, Kamis (14/11).
Ketua Umum Hippindo, Budihardjo Iduansjah, mengatakan Hippindo City merupakan proyek percontohan yang ditugaskan Presiden Joko Widodo. Destinasi ini menghadirkan konsep sebagai Kota Jepang asli pertama di Indonesia lewat merek-merek lokal sebagai tenant utama, serta Japanese Shopping Street sepanjang 1,5 km berkonsep outdoor yang menjelma sebagai Japanese Night Market.
yni/AR-2
Sumber: Koran Jakarta
Sony Swangga
Comments